Selasa, 28 September 2010

Hitung Hari Kehidupan Anda





Umur.....kalau anda ditanya berapa tahun umur anda? mungkin akan dengan mudah anda menjawabnya. Tapi kalau ada yang bertanya berapa hari umur anda? atau berapa minggu anda telah menjalani hidup di dunia ini? anda mungkin akan sedikit mengkerutkan kening anda, bingung harus menjawab berapa hari atau berapa minggu?

Tenang saja, sebuah semantic search engine kini telah hadir. Berbeda dengan search engine Google yang mungkin memberikan hasil pencarian yang lebih umum, Wolfram Alpha sebuah search engine baru yang mengkhususkan diri pada pencarian secara spesifik, terutama yang menyangkut soal hitung menghitung.

Dengan Wolfram Alpha bahkan anda bisa mengetahui sedetil mungkin tentang umur anda, mulai dari hari, minggu, peristiwa penting yang terjadi ketika anda lahir, hari keberapa dan minggu keberapa anda lahir di tahun tersebut dan apa zodiak anda. Tak hanya itu, anda juga bisa mengetahui hari kelahiran anda dalam format Islamic Calender (Kalender Islam), Chinese Calender, Jewish Calender dengan mengklik More Formats/ Calender.

Untuk mengetahui tentang umur anda bisa memasukan keyword atau kata kunci pencarian di Wolfram Alpha : “Bulan Tanggal, tahun lahir” misal kalau anda lahir pada tanggal 27 November 1989, maka tinggal anda masukkan pencarian seperti ini: “November 27, 1989” tanpa tanda kutip, maka Wolfram Alpha pun akan mulai menghitung hari kelahiran anda tersebut.
Tak hanya itu, di Wolfram Alpha pun anda bisa melakukan proses hitung menghitung lainnya, mulai dari bidang keuangan, kimia, fisika, sampai kepada geografi. Kalau anda penasaran ingin mencobanya silahkan kunjungi Wolfram Alpha, di halaman pertama saja anda sudah disuguhkan dengan berbagai fitur yang ditawarkan oleh Wolfram Alpha berikut teknik pencarian yang bisa anda lakukan di Wolfram Alpha. Selamat mencoba.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar